Safari Subuh Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Bripka Agung Wardayanto Sampaikan Pesan Kamtibmas di Masjid Nurul Hikmah

    Safari Subuh Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Bripka Agung Wardayanto Sampaikan Pesan Kamtibmas di Masjid Nurul Hikmah
    Safari Subuh Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Bripka Agung Wardayanto Sampaikan Pesan Kamtibmas di Masjid Nurul Hikmah

    Kalibunder, Sukabumi – Polsek Kalibunder menggelar kegiatan Safari Subuh di Masjid Nurul Hikmah, Kampung Cimenga, RT 07/02, Desa Mekarwangi, Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi, pada Rabu, 15 Mei 2024. Kegiatan ini dimulai pada pukul 04.25 WIB dan berlangsung dengan lancar hingga selesai.

    Safari Subuh kali ini dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Desa Mekarwangi, Bripka Agung Wardayanto, yang juga memberikan arahan kepada masyarakat setempat. Dalam arahannya, Bripka Agung menekankan pentingnya tidak main hakim sendiri ketika menangkap pelaku kejahatan. "Jika menangkap pelaku kejahatan, jangan dihakimi atau main hakim sendiri, karena hal tersebut tidak dibenarkan dan bisa berakibat pidana. Segera laporkan kepada pihak kepolisian atau hubungi Bhabinkamtibmas, " ujarnya.

    Selain itu, Bripka Agung juga memberikan himbauan agar masyarakat tidak mudah tergiur dengan tawaran bekerja di luar negeri tanpa pertimbangan matang. Hal ini sebagai upaya antisipasi tindak pidana perdagangan orang (TPPO). "Jangan sampai jadi pelaku atau korban perdagangan manusia. Waspadai tawaran pekerjaan di luar negeri yang tidak jelas, " tegasnya.

    Kegiatan Safari Subuh ini berjalan dengan aman dan tertib, serta mendapat sambutan positif dari warga setempat. Melalui kegiatan seperti ini, Polsek Kalibunder berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Safari Subuh Polsek Palabuhanratu di Masjid...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Agus Miraj Darajat: Bersabarlah Tanpa Henti, Bersyukurlah Tanpa Tapi, Karena Setiap Masalah Allah Pasti Mudahkan
    Satgas Ops Damai Cartenz : Isu Pengungsian di Distrik Oksop Adalah Tidak Benar
    Kasum TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 97 Perwira Tinggi TNI dan Pimpin Sertijab Jajaran Balakpus Mabes TNI
    Wakil Kepala Perwakilan RI Cairo Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Mesir

    Ikuti Kami