Polsek Kalapanunggal Laksanakan Safari Subuh di Masjid Nuruul Bayan

    Polsek Kalapanunggal Laksanakan Safari Subuh di Masjid Nuruul Bayan
    Polsek Kalapanunggal Laksanakan Safari Subuh di Masjid Nuruul Bayan

    Polsek Kalapanunggal mengadakan kegiatan Safari Solat Subuh berjamaah di Masjid Nuruul Bayan, Kampung Sukamantri, Desa/Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini dimulai pukul 04.30 WIB dan dipimpin oleh Briptu M. Sholahuddin R., anggota piket mako Polsek Kalapanunggal, dengan imam Ustadz Habib.

    Kegiatan ini berlangsung dalam suasana yang tertib, aman, dan kondusif. Selama solat subuh berjamaah, para jamaah mengikuti dengan khusyuk dan penuh keikhlasan. Kehadiran anggota Polsek Kalapanunggal dalam kegiatan ini menunjukkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban serta keamanan lingkungan, sekaligus memperkuat tali silaturahmi dan kebersamaan.

    Kapolsek Kalapanunggal, AKP M. Damar Gunawan, S.Pd, menyatakan, "Kegiatan Safari Solat Subuh ini adalah salah satu upaya kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, serta memastikan bahwa situasi di wilayah hukum kami tetap kondusif. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berjalan dan mendapat dukungan dari seluruh lapisan masyarakat."

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres...

    Artikel Berikutnya

    Safari Subuh Polsek Parakansalak di Masjid...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolsek Surade Pimpin Apel Pagi: Tekankan Disiplin dan Tanggung Jawab
    Kapolsek Cidahu Pimpin Apel Pagi dan Evaluasi Tugas untuk Tahun 2025
    Kapolsek Lengkong Tekankan Disiplin dan Komunikasi dalam Apel Pagi
    Kapolsek Kalibunder Pimpin Apel Pagi dan Berikan Arahan Kepada Anggotanya

    Ikuti Kami