Polsek Caringin Polres Sukabumi, Lakukan Himbauan Kepada Warga

    Polsek Caringin Polres Sukabumi, Lakukan Himbauan Kepada Warga
    Polsek Caringin Polres Sukabumi, Lakukan Himbauan Kepada Warga

    Sukabumi - Aipda Ferry Arizona SH, Bhabinkamtibmas Ds. Sukamulya Polsek Caringin Polres Sukabumi, melakukan kegiatan sambang dan silaturahmi bersama warga di Kp. Cipeundeuy, RT. 04/02, Ds. Sukamulya, Kec. Caringin, Kab. Sukabumi. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mempererat hubungan dan membangun sinergi antara polisi dan masyarakat. (1/08/2023).

    Dalam kegiatan tersebut, Aipda Ferry Arizona SH tidak hanya berdialog dengan warga untuk mendengarkan berbagai masukan dan aspirasi terkait keamanan lingkungan, tetapi juga turut menyantap hidangan bersama warga dalam suasana ngaliwet (makan bersama). Hal ini menjadi momen berharga dalam mempererat tali silaturahmi dan keakraban antara polisi dengan masyarakat.

    Selama sambang dan silaturahmi, Aipda Ferry Arizona SH juga menyampaikan himbauan penting kepada warga untuk selalu menjalin kerukunan dan kekompakan di lingkungan mereka. Dengan adanya kerukunan dan kekompakan, diharapkan terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang lebih baik.

    "Kami mengajak seluruh warga untuk terus bersinergi dengan pihak kepolisian dalam menjaga kamtibmas di lingkungan kita. Dengan saling mendukung dan bekerjasama, berbagai potensi tindak kejahatan dapat diminimalisir, dan lingkungan kita akan menjadi tempat yang aman dan nyaman untuk tinggal, " ujar Aipda Ferry Arizona SH.

    Selain itu, Aipda Ferry Arizona SH juga mengajak warga untuk aktif berperan serta dalam menjaga keamanan lingkungan dengan mengikuti program-program keamanan seperti Siskamling (Sistem Keamanan Lingkungan) dan Ronda Malam. Partisipasi aktif warga dalam program ini akan memperkuat kewaspadaan dan respons cepat terhadap potensi ancaman kejahatan.

    polres sukabumi polda jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Parakansalak Polres...

    Artikel Berikutnya

    Polisi RW Polsek Parakansalak Polres Sukabumi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Serah Terima ABK MT Silver Sincere Dengan KSOP Tanjung Uban
    Danlanud Sultan Hasanuddin Tutup Pendidikan Latihan Kerja 1 Teknik Turboprop Engine Maintenance Basic Specialty Course
    Hadiri Pelatihan Penyidik, Kapolri Minta Jajaran Cegah Potensi Kebocoran Anggaran Negara
    Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Polri Siap Wujudkan Swasembada Jagung 2025

    Ikuti Kami